“Kodim 1418/Mamuju Laksanakan PAM Ibadah Natal di Gereja Toraja Mamasa Jemaat Imanuel”

    “Kodim 1418/Mamuju Laksanakan PAM Ibadah Natal di Gereja Toraja Mamasa Jemaat Imanuel”

    Mamuju – Dalam rangka menciptakan suasana aman dan kondusif pada perayaan Hari Raya Natal, Kodim 1418/Mamuju melaksanakan Pengamanan (PAM) Ibadah Natal di Gereja Toraja Mamasa Jemaat Imanuel yang berlokasi di Desa Boda-Boda, Kecamatan Papalang, Kabupaten Mamuju, pada Kamis (25/12/2025).

    Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan oleh personel TNI bersama unsur terkait guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah Natal. PAM dilakukan secara humanis dengan tetap mengedepankan sikap toleransi antarumat beragama serta sinergi dengan aparat keamanan dan masyarakat setempat.

    Selama pelaksanaan ibadah, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Jemaat dapat mengikuti rangkaian ibadah dengan khidmat tanpa adanya gangguan keamanan. Kehadiran aparat keamanan mendapat apresiasi dari pihak gereja dan masyarakat sekitar karena dinilai mampu menciptakan rasa tenang dan nyaman.

    Dandim 1418/Mamuju, Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P., menyampaikan bahwa pengamanan ibadah Natal merupakan bentuk komitmen TNI dalam menjaga stabilitas keamanan serta menjamin kebebasan masyarakat dalam menjalankan ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaannya.

    “Pengamanan ini merupakan wujud nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat, sekaligus upaya menjaga toleransi dan kerukunan antarumat beragama, khususnya di wilayah Kabupaten Mamuju, ” ujar Dandim.

    Kodim 1418/Mamuju akan terus bersinergi dengan seluruh komponen masyarakat dan aparat terkait guna menjaga situasi wilayah tetap aman dan kondusif, terutama pada momentum hari besar keagamaan.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kondusifitas Wilayah, Kodim 1401/Majene...

    Artikel Berikutnya

    Libur Natal, Koramil 1402-03/Campalagian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Koramil 1401-03/Sendana Pimpin Gotong Royong Pembangunan Rumah Warga
    Babinsa Hadir di Garda Terdepan Kesehatan Desa, Posyandu Manggis Makmur Jaya Disambut Antusias Warga
    Babinsa Koramil 1402-02/Wonomulyo Perkuat UMKM Lokal Lewat Komsos di Desa Rumpa
    Babinsa Wonomulyo dan Warga Bersihkan Drainase di Desa Lilli
    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Babinsa Tinambung Patroli Malam Hari

    Ikuti Kami