“Dandim 1418/Mamuju Menghadiri Upacara Hari Peringatan HUT KORPRI yang Ke-54 Tahun 2025”

    “Dandim 1418/Mamuju Menghadiri Upacara Hari Peringatan HUT KORPRI yang Ke-54 Tahun 2025”

    MAMUJU, — Pemerintah Kabupaten Mamuju menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun KORPRI ke-54. Upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati Mamuju, Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju. Selasa (2/12/2025).

    Bupati Mamuju, Dr. Hj. Sitti Sutinah Suhardi, SH., M.Si, bertindak sebagai Pembina Upacara. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Dandim 1418/Mamuju Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P., Kasi Datun Kejari Mamuju Aben BS Situmorang, SH., MH, Kasat Sabhara Polresta Mamuju Iptu Sirajuddin, S.Sos, Sekda Mamuju H. Dr. Suaib, S.Sos., MM, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD lingkup Pemkab Mamuju, ASN, serta tamu undangan lainnya.

    Dalam amanatnya, Bupati Mamuju menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota KORPRI atas pengabdian dan dedikasi dalam meningkatkan mutu pelayanan publik di Kabupaten Mamuju. Beliau menegaskan bahwa peringatan HUT KORPRI ke-54 menjadi momentum untuk memperkuat soliditas, kolaborasi, serta adaptasi terhadap perkembangan teknologi dan dinamika fiskal yang terus berubah.

    Bupati juga menekankan pentingnya integritas, etika kerja, dan kepekaan sosial dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara. Menurutnya, KORPRI harus mampu menjadi agen perubahan dalam pelayanan publik dan terus menghadirkan aparatur yang tangguh, profesional, serta berorientasi pada kepentingan masyarakat.

    “Momentum peringatan Hari KORPRI ini harus menjadi semangat untuk melanjutkan pengabdian demi terwujudnya Mamuju yang lebih kreatif, edukatif, ramah, energik, dan nyaman, ” ujarnya dalam penutup amanat.

    Upacara berjalan khidmat dan lancar, sebagai wujud kebersamaan ASN Kabupaten Mamuju dalam memperkuat komitmen membangun pelayanan publik yang semakin baik.

    Dirgahayu korpri ke-54. bersatu berdaulat, bersama korpri dalam mewujudkan indonesia maju.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 1402-01/Polewali Gelar Patroli...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Bulu Parigi Gelar Pos Kamling dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Koramil 1401-03/Sendana Pimpin Gotong Royong Pembangunan Rumah Warga
    Babinsa Hadir di Garda Terdepan Kesehatan Desa, Posyandu Manggis Makmur Jaya Disambut Antusias Warga
    Babinsa Koramil 1402-02/Wonomulyo Perkuat UMKM Lokal Lewat Komsos di Desa Rumpa
    Babinsa Wonomulyo dan Warga Bersihkan Drainase di Desa Lilli
    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Babinsa Tinambung Patroli Malam Hari

    Ikuti Kami