Babinsa Campalagian Bersama Warga Bersihkan Drainase di Desa Parappe

    Babinsa Campalagian Bersama Warga Bersihkan Drainase di Desa Parappe

    Polewali Mandar — Babinsa Koramil 1402-03/Campalagian bersama masyarakat melaksanakan kerja bakti pembersihan saluran drainase di Desa Parappe, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Kamis (18/12/2025).

    Kegiatan gotong royong ini difokuskan pada pembersihan drainase yang dipenuhi lumpur, rumput liar, dan sampah rumah tangga yang berpotensi menghambat aliran air, khususnya saat musim penghujan.

    Danramil 1402-03/Campalagian, Kapten Arh Arbiansyah, mengatakan bahwa kerja bakti tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI bersama masyarakat dalam mencegah terjadinya banjir serta menjaga kebersihan lingkungan.

    “Saluran drainase yang tersumbat dapat menimbulkan genangan air dan berdampak pada kesehatan masyarakat. Oleh karena itu, kami bersama warga secara rutin melaksanakan kerja bakti seperti ini, ” ujar Kapten Arh Arbiansyah.

    Ia menambahkan, keterlibatan Babinsa dalam kegiatan kemasyarakatan merupakan bagian dari pembinaan teritorial untuk mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

    Melalui kegiatan gotong royong ini, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan semakin meningkat, sehingga risiko banjir dan wabah penyakit dapat diminimalisir. (Zik)

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Sasar Tempat Keramaian, Koramil 1402-04/Tinambung...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Malam Babinsa Koramil 1428-02 Sumarorong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Koramil 1401-03/Sendana Pimpin Gotong Royong Pembangunan Rumah Warga
    Babinsa Hadir di Garda Terdepan Kesehatan Desa, Posyandu Manggis Makmur Jaya Disambut Antusias Warga
    Babinsa Koramil 1402-02/Wonomulyo Perkuat UMKM Lokal Lewat Komsos di Desa Rumpa
    Babinsa Wonomulyo dan Warga Bersihkan Drainase di Desa Lilli
    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Babinsa Tinambung Patroli Malam Hari

    Ikuti Kami